Aksi Bersih Gunung Bawakaraeng, PPLH Sulawesi-Maluku Dorong Kepedulian Lingkungan

oplus_131072

LimabelasIndonesia, Makassar – Pusat Pengendalian Lingkungan Hidup (PPLH) Sulawesi dan Maluku akan melaksanakan Gerakan Aksi Bersih Gunung Bawakaraeng pada Agustus 2025 mendatang sebagai bagian dari upaya pelestarian lingkungan dan peningkatan kesadaran masyarakat terhadap pentingnya menjaga kebersihan kawasan pegunungan.

Kegiatan yang mengusung tema “Bersihkan Gunung, Lestarikan Alamku” ini dipimpin langsung oleh Kepala PPLH Sulawesi dan Maluku, Dr. Azri Rasul, SKM., M.Si., MH.

Aksi ini tidak hanya berfokus pada pembersihan sampah di area Gunung Bawakaraeng, tetapi juga mencakup pembangunan fasilitas sanitasi serta penguatan kelembagaan lingkungan di tingkat desa.

“Tujuan utama kegiatan ini adalah untuk mendorong kepedulian dan keterlibatan aktif masyarakat serta komunitas pecinta alam dalam menjaga kebersihan lingkungan Gunung Bawakaraeng,” ujar Dr. Azri Rasul dalam sambutannya.

Beberapa langkah konkret yang dilakukan dalam kegiatan ini meliputi:
Aksi Bersih Sampah di jalur pendakian dan area perkemahan Gunung Bawakaraeng, melibatkan relawan, pendaki, serta komunitas pecinta alam.
Pembangunan Fasilitas Sanitasi di kawasan Lembanna untuk mendukung kenyamanan dan kebersihan lingkungan sekitar basecamp pendakian.

Pendirian Bank Sampah Unit Desa Lembanna, sebagai solusi pengelolaan sampah berkelanjutan yang melibatkan masyarakat setempat.

Penunjukan Kader Penurunan Sampah, yaitu relawan yang bertugas membawa turun sampah dari gunung ke desa untuk selanjutnya dipilah dan dikelola.

Pembentukan Kader Lingkungan di Desa Lembanna dan Bulu Ballea yang akan mengelola bank sampah dan mengedukasi warga terkait pengelolaan lingkungan.

Kegiatan ini diharapkan menjadi titik awal sinergi antara pemerintah, komunitas lokal, dan pecinta alam untuk menjaga kelestarian Gunung Bawakaraeng sebagai warisan alam yang harus dijaga bersama.
PPLH Sulawesi dan Maluku berkomitmen untuk terus mengembangkan program-program serupa di wilayah lain demi mewujudkan lingkungan yang bersih, sehat, dan berkelanjutan(*).

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *