Limabelas Indonesia, Pinrang, 10 November 2025 — Indosat Ooredoo Hutchison (IOH) melalui brand IM3 sukses menggelar ajang olahraga lari LIDI Running Festival dengan tema “10 Tahun LIDI Berlari, Seru Banget!” di Kabupaten Pinrang, Sulawesi Selatan.
Kegiatan ini menjadi bagian dari perayaan satu dekade komunitas LIDI (Lintas Digital Indonesia) yang dikenal aktif mempromosikan gaya hidup sehat dan semangat kebersamaan melalui olahraga lari.
Dalam acara tersebut, IM3 menghadirkan berbagai aktivitas menarik di lokasi, termasuk booth interaktif dengan hadiah menarik bagi peserta dan pengunjung. Booth ini juga menjadi sarana edukasi produk unggulan IM3, seperti paket data 3GB yang kini dilengkapi fitur SATSPAM (Satuan Anti Scam dan Spam) untuk melindungi pelanggan dari potensi penipuan atau nomor tak dikenal.
Salah satu peserta, Masra, mengaku senang mengikuti kegiatan tahunan ini.“Acara ini seru banget! Apalagi kalau pakai IM3, sinyalnya nyambung terus. Jadi bisa update kegiatan dari start sampai finish,” ujarnya.
Tak sekadar lomba lari, LIDI Running Festival juga menghadirkan pengalaman yang berbeda.
“LIDI Running Festival bukan sekadar event lari, ini tempat kamu ngerasain energi kota, nyatu bareng ribuan langkah, dan ngelepas penat sambil push limit. Mau 5K yang santai atau 10K yang serius, semua bisa ikut tanpa harus jadi pelari pro. Yang penting datang dengan semangat, nikmatin tiap kilometer, dan bawa pulang cerita,” ungkap salah satu panitia.
Event ini mengusung semangat kebersamaan dan gaya hidup aktif. Tiket untuk kategori 5K dan 10K bahkan habis terjual, menandakan antusiasme tinggi masyarakat terhadap kegiatan ini.
“Ini lari yang bukan cuma soal finish, tapi soal vibe, komunitas, dan momen yang bakal kalian nggak bisa temukan di mana pun. Makin tua makin menjadi, makin ke LIDI makin berlari,” tambahnya.
LIDI Running Festival kali ini tak hanya menjadi ajang olahraga, tetapi juga wadah mempererat komunitas pelari di Sulawesi Selatan dan mempromosikan gaya hidup digital yang aman serta terhubung bersama IM3. (*)





