Limabelas Indonesia, Makassar — Upaya memudahkan suporter dalam mendukung langsung PSM Makassar di stadion memasuki babak baru. Cahaya Bone dan PSM Makassar menandatangani kerja sama strategis melalui nota kesepahaman (MoU) yang digelar di Seroeni Sunset Quay, Makassar, Selasa (2/12/2025).
MoU tersebut ditandatangani CEO Kalla Translog, Andi Muhamad Gunawan, dan Commercial Director PSM Makassar, Hafit Timor Mas’ud. Kolaborasi ini mencakup penyediaan fasilitas transportasi bagi suporter serta penguatan kerja sama pemasaran kedua pihak.
Andi Muhamad Gunawan menyampaikan bahwa hubungan Cahaya Bone dengan PSM sudah berlangsung lama dan menjadi fondasi untuk memperluas kolaborasi.
“Cahaya Bone memiliki sejarah panjang dalam dunia transportasi dan terus berkembang. Kolaborasi ini bukan hanya soal mobilisasi, tetapi juga strategi pemasaran bersama,” ujarnya.
Ia juga mengumumkan rencana ekspansi layanan transportasi Cahaya Bone ke beberapa kota di Pulau Jawa pada tahun mendatang.
Sementara itu, Marketing Head Cahaya Bone, Ismail Ruslan, mengungkapkan bahwa pihaknya telah menemani suporter sejak lebih dari satu dekade.
“Dari Mattoangin hingga Parepare, Cahaya Bone hadir memudahkan perjalanan suporter. Karena itu, layanan bundling dengan tiket pertandingan kini kami siapkan,” terangnya.
Selain transportasi, Cahaya Bone juga akan menjadi salah satu distributor apparel resmi PSM melalui enam kantor perwakilan di Sulawesi Selatan dan Sulawesi Tengah.
Dari pihak PSM, Hafit Timor Mas’ud menegaskan bahwa kolaborasi ini membawa nilai emosional bagi masyarakat.
“Ini adalah kolaborasi kebanggaan Sulawesi Selatan. PSM dengan sejarah 110 tahun dan catatan tanpa degradasi menjadi simbol kebanggaan yang harus terus dijaga,” tuturnya.
Kerja sama ini diharapkan memperkuat konektivitas suporter serta meningkatkan pengalaman mereka dalam mendukung Juku Eja di berbagai laga mendatang.(*)





